Rahasia Mengerikan Bintang di Jantung Bima Sakti Terlihat Muda

Dini Listiyani · Sabtu, 06 April 2024 - 04:05 WIB
Rahasia Mengerikan Bintang di Jantung Bima Sakti Terlihat Muda
Rahasia Mengerikan Bintang di Jantung Bima Sakti Terlihat Muda (Foto: EHT Collaboration)

JAKARTA, iNews.id - Para peneliti telah menemukan rahasia mengerikan di balik beberapa bintang di jantung Bima Sakti. Bintang berpartisipasi dalam penghancur kosmik di sekitar black hole supermasif Sagitarius A* atau Sgr A*.

Bintang-bintang tampaknya tetap terlihat muda dengan mengorbankan tetangganya dan melapisi diri dengan bintang tersebut. Proses kanibalisme membuat korbannya menjadi bintang zombie dan menyebabkan kematian dini pada bintang kanibal itu. 

Ini hanyalah gambaran dari temuan aneh yang muncul dari simulasi 1.000 bintang padat yang mengorbit black hole supermasif di pusat Bima Sakti. Studi dilakukan oleh para ilmuwan di Northwestern University, sebagaimana dikutip dari Space.com. 

"Observasi bagian tengah galaksi lain sangat sulit karena mereka sangat jauh. Mempelajari Galactic Center sendiri dapat memberitahu apa yang terjadi di pusat galaksi," kata peneliti utama dan ilmuwan di Northwestern Universiy Sanaea C. Rose.

Jantung Bima Sakti adalah salah satu lingkungan paling ekstrem yang dapat diamati para astronom dari Bumi. Wilayah ini merupakan rumah bagi Sgr A*, yang bukan hanya merupakan black hole dengan massa setara 4,5 juta Matahari, tapi juga monster kosmik yang mengorbit lebih dari satu juta bintang.

Bintang berdesak-desakan di dalam area selebar 4 tahun cahaya, sama dengan jarak antara Matahari dan bintang terdekatnya, Proxima Centauri.

"Black hole supermasif di jantung Bima Sakti dikelilingi oleh gugusan bintang padat, dan banyak bintang berputar di orbit mereka dengan kecepatan ratusan dan ribuan mil per detik," kata Rose.

Mempelajari inti kekerasan Bima Sakti dapat mengungkapkan bagaimana bintang-bintang berperilaku, berevolusi, dan berinteraksi di bawah pengarun gravitasi ekstrem black hole supermasif. 

Meskipun simulasi tim mempertimbangkan banyak faktor dan karakteristik, seperti massa bintang dan kepadatan gugus, ada satu faktor yang sangat penting dalam menentukan nasib sebuah bintang di dekat jantung Bima Sakti.

Rose menjelaskan, secara umum, jarak sebuah bintang dari Sgr A* merupakan indikasi yang baik apakah akan bertabrakan dengan bintang lain dan jenis tabrakan apa yang akan terjadi.


Editor : Dini Listiyani